Sejarah Desa

Thumb
Kantor Desa Baru, Kecamatan Batu Benawa, Kabupaten Hulu Sungai Tengah

Sejarah Desa

Desa Baru adalah sebuah desa yang terkenal dengan sebutan Kampung WAKE, yang berarti terhindar dari segala gangguan yang mengancam kedamaian masyarakat desa. Sesuai dengan sebutan desa ini, memang dalam keadaan aman, damai, dan tentram. Kehidupan masyarakatnya selalu menjunjung tinggi sikap saling menolong dalam kehidupan bermasyarakat, serta mengutamakan sistem gotong royong dalam membangun.

Seiring waktu, terjadi kebijakan pemerintah untuk menggabungkan tiga desa, yaitu Desa Wake, Desa Haliau, dan Desa Baru, menjadi satu desa. Pembakal yang terpilih pada masa penggabungan adalah warga dari Desa Baru, sehingga desa hasil penggabungan ini diberi nama Desa Baru.

Pada pemilihan pembakal untuk periode berikutnya, pembakal yang terpilih adalah warga dari Desa Wake, tetapi nama desa tetap menggunakan nama Desa Baru. Pada masa kepemimpinan pembakal warga Desa Wake, terjadi kebijakan pemekaran desa kembali seperti semula, yaitu menjadi Desa Baru, Desa Wake, dan Desa Haliau. Maka, desa tempat pembakalnya bertempat tinggal tetap mempertahankan nama Desa Baru. Akibatnya, terjadi pertukaran nama desa, di mana dahulu Desa Baru menjadi Desa Wake, dan Desa Wake menjadi Desa Baru, hingga sekarang.

Meskipun nama desa kami berubah menjadi Desa Baru, tetapi desa kami tetap seperti dulu, yaitu desa yang aman, damai, dan sejahtera

Kembali ke Halaman Wilayah Lanjutkan ke Halaman Masyarakat Desa

Lokasi Desa

Lokasi Program Studi Geografi